Tumbuhkan Jiwa Gotong Royong, Babinsa Bantu Warga Pengecoran Pembangunan Mushola

    Tumbuhkan Jiwa Gotong Royong, Babinsa Bantu Warga Pengecoran Pembangunan Mushola
    Babinsa Koramil 13/Leksono Kodim 0707/Wonosobo Serda Puji Mulyono melaksanakan gotong royong dalam rangka membantu warga melaksanakan pengecoran pembangunan Musholla di Desa Kalimendong, Kecamatan Leksono, Kabupaten Wonosobo, Senin (20/03/2023)

    Babinsa Koramil 13/Leksono Kodim 0707/Wonosobo Serda Puji Mulyono melaksanakan gotong royong dalam rangka membantu warga melaksanakan pengecoran pembangunan Musholla di Desa Kalimendong, Kecamatan Leksono, Kabupaten Wonosobo, Senin (20/03/2023)

    Dalam mendukung dan mensukseskan program teritorial Kodim 0707/Wonosobo, seorang Babinsa dituntut profesional dalam melaksanakan tugas sehari-harinya, sebab tugas serta tanggung jawabnya sering disibukan dengan berbagai macam kegiatan yang menyangkut sosial kemasyarakatan di wilayah binaan.

    Salah satu kemampuan yang harus dimiliki oleh seorang Babinsa adalah kemampuan sebagai inovator pembangunan dan Babinsa harus pandai menerjemahkan program pembangunan daerah dengan bahasa serta menggugah keinginan dan keikutsertaan masyarakat dalam bidang pembangunan.

    Babinsa Serda Puji Mulyono mengatakan, membantu kesulitan masyarakat sudah menjadi tanggung jawab satuan teritorial Kodim 0707/Wonosobo sebagai Komando kewilayahan. “Dimana Babinsa harus selalu turun langsung dengan masyarakat binaannya, ” katanya.

    Kegiatan gotong royong ini disamping untuk membantu kesulitan warga juga diharapkan antara TNI serta masyarakat terjalin kedekatan yang erat dan kemanunggalan yang kuat.

    wonosobo jateng karyabakti mushola babinsa
    Ahmad Ridho

    Ahmad Ridho

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0707/Wonosobo Serahkan Sepeda Motor...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0707/Wonosobo Serahkan Piala Kejuaraan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Satgas TMMD Reguler ke-120 Kodim 0707/Wonosobo Cor Gedung TPQ Al Islamiyah
    Wujud Sinergitas TNI, Polri dan Masyarakat Dalam TMMD Reguler ke 120 Desa Timbang
    Pastikan TMMD Reguler ke 120 Berjalan Lancar Kasi Ter Korem 072/Pamungkas Kunjungi Sasaran

    Follow Us

    Random

    Tags